Home > Travel dan Haji

Petugas Berjaga 24 Jam di Masjid Nabawi, Siap Bantu Jemaah Haji

Petugas akan berjaga di setiap sudut gerbang masjid
Dok.Kemenag.go.id
Dok.Kemenag.go.id

TOPNEWS62.COM, Madinah - Petugas haji Indonesia selalu siap sedia selama 24 jam di berbagai sudut dan pelataran Masjid Nabawi. Meski cuaca terik di siang hari dan rasa kantuk di malam hari, mereka tetap menjalankan tugas dengan niat melayani jemaah haji.

"Petugas akan berjaga di setiap sudut gerbang masjid. Jika ada jemaah yang tersesat atau terpisah dari rombongan, mereka akan diantar hingga ke hotel," kata Sunardi, Kepala Sektor Khusus Masjid Nabawi PPIH Arab Saudi, di Madinah, Sabtu (18/5/2024).

Sunardi menjelaskan, tersesatnya jemaah adalah hal yang biasa. Dengan 42 pintu dan 69 gerbang, jemaah sering kali masuk dan keluar dari pintu yang berbeda. Jika jemaah kebingungan atau terpisah dari rombongan, mereka bisa mendatangi salah satu sudut gerbang Masjid Nabawi, di mana petugas siap membantu mengantar mereka kembali ke hotel.

"Setiap hari, selalu ada jemaah yang lupa jalan pulang ke penginapan, terpisah dari rombongan, atau kehilangan alas kaki," ujar Fitria Ananda, yang bertugas di pos lima pintu 360 Sektor Khusus (Seksus) Nabawi, Jumat (17/05/2024).

Fitria menambahkan, tugasnya adalah memastikan jemaah yang tersesat bisa kembali ke penginapannya. Jika ada beberapa jemaah yang tersesat sekaligus, koordinasi dilakukan dengan petugas sektor untuk menjemput mereka. Selain itu, banyak juga petugas layanan lain seperti Media Center Haji (MCH) yang selalu siap membantu di area Nabawi.

"Kami juga memantau kondisi jemaah, seperti kelelahan atau kehausan. Kadang, karena panik, ada yang tidak mau makan atau minum. Di pos Seksus selalu disediakan makanan bagi jemaah yang membutuhkan," jelasnya.

Petugas di Seksus Nabawi terdiri dari berbagai layanan: bimbingan ibadah, perlindungan jemaah (linjam) dari TNI/Polri, layanan untuk lansia dan disabilitas, serta tenaga pendukung (tepung). Mereka adalah mahasiswa Indonesia yang belajar di Timur Tengah, sehingga mahir berbahasa Arab. Mereka bertugas membantu jemaah atau petugas haji berkomunikasi dengan pihak di Arab Saudi.

× Image