Home > Filantropi

BMH Mendukung Kegiatan Bimbingan Teknis dan Pelatihan Juru Sembelih Halal di Jakarta

pentingnya menjaga kehalalan pangan hewan sebagai amanah ilahi yang memiliki dimensi spiritual, sosial, dan ekonomi

TOPNEWS62.COM, Baitul Maal Hidayatullah turut berpartisipasi dalam mendukung kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Pelatihan Juru Sembelih Halal di Jakarta dengan memberikan bantuan transportasi kepada peserta dari Medan, Sumatera Utara. Utusan dari Medan yang berangkat pelatihan ada tiga orang, yaitu Ust. Abdul Rohman Sutikno, Ust. Rosiman dan Ust. Fatih

Kegiatan Bintek tersebut diselenggarakan oleh Lembaga Sembelih Halal (LSH) Hidayatullah selama 3 hari di Pusat Dakwah Hidayatullah, Cipinang Cempedak, Otista, Polonia, Jakarta, dibuka pada Sabtu, 20 Syawal 1446 (19/4/2025).

Dalam sambutannya membuka acara ini, Ketua Dewan Pembina LSH Hidayatullah, Drs. Nursyamsa Hadis, menegaskan pentingnya menjaga kehalalan pangan hewan sebagai amanah ilahi yang memiliki dimensi spiritual, sosial, dan ekonomi.

Ia menyoroti dasar hukum eksistensi LSH, peran strategisnya dalam mengawal kehalalan, serta peluang ekonomi yang terbuka melalui pengelolaan sembelihan halal yang profesional.

Di sisi hukum positif, LSH Hidayatullah beroperasi sesuai Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal. UU ini mengatur pengawasan, sertifikasi, dan pengakuan sertifikat halal, memberikan kerangka hukum yang kuat bagi lembaga seperti LSH untuk memastikan standar kehalalan terpenuhi.

Muhammad Nuh selaku Kepala Perwakilan BMH Sumut berharap agar dengan kegiatan ini bisa menghasilkan juru sembelih yang halal dan profesional dan kedepannya bisa membuat pelatihan di daerahnya masing-masing.

× Image