FEBI IAIN Ternate dan LSP BEKSYA Berkolaborasi Uji Sertifikasi Kompetensi BPRS dan Zakat bagi 40 Peserta
TOPNEWS62.COM, TERNATE – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Ternate bekerja sama dengan LSP BEKSYA mengadakan uji sertifikasi Skema Okupasi BPRS dan Skema Kualifikasi 3 Bidang Pengelolaan Zakat. Acara ini diikuti oleh 40 peserta dan berlangsung di Auditorium FEBI IAIN Ternate, Maluku Utara, pada 11-12 November 2024.
Dekan FEBI IAIN Ternate, Dr. Abu Sanmas, menyatakan bahwa uji sertifikasi ini adalah kelanjutan dari pelatihan sebelumnya dan sesuai dengan Permendikbudristek No. 50 Tahun 2024 tentang sertifikat kompetensi untuk lulusan perguruan tinggi.
"Kegiatan ini bertujuan agar lulusan memiliki kompetensi profesional selain ijazah," ujar Dr. Abu. Ia juga berharap ujian oleh asesor Indra Yuliawan dan Firjun dari LSP BEKSYA ini berjalan lancar dan peserta berhasil memperoleh sertifikat kompetensi.
Asesor LSP BEKSYA, Indra Yuliawan, menambahkan bahwa kegiatan ini sesuai dengan ajaran agama untuk berilmu sebelum beramal, berharap lulusan IAIN Ternate menjadi pemimpin kompeten di masa depan. Firjun menjelaskan bahwa asesmen akan menguji tata kelola zakat melalui ujian tertulis dan praktik.
Peserta yang lulus akan memperoleh sertifikat kompetensi dari BNSP, yang berlaku selama tiga tahun dan dapat diperpanjang.