Home > Bisnis

World of Coffee 2025 Siap Digelar di Jakarta, Hadirkan Juga World Brewers Cup!

World of Coffee Jakarta mempertegas posisi Indonesia sebagai salah satu produsen kopi terkemuka dunia

TOPNEWS62.COM, Jakarta – Para pecinta kopi, bersiaplah! Untuk pertama kalinya, Indonesia akan menjadi tuan rumah pameran kopi dunia bergengsi, World of Coffee Jakarta, yang akan berlangsung pada 15-17 Mei 2025 di Jakarta International Convention Center (JICC). Tidak hanya itu, acara ini juga akan diramaikan dengan kompetisi ikonik World Brewers Cup.

Menandai debutnya di tanah air, World of Coffee Jakarta membawa semangat baru dalam dunia perkopian, mempertegas posisi Indonesia sebagai salah satu produsen kopi terkemuka dunia. Dari Sumatera hingga Sulawesi, kekayaan cita rasa dan tradisi kopi Nusantara siap diperkenalkan ke mata dunia. Jakarta, sebagai pusat bisnis dan budaya, akan menjadi panggung utama perayaan besar ini.

"World of Coffee Jakarta 2025 bukan sekadar pameran, melainkan simbol persatuan dan inovasi di dunia kopi," ujar Daryanto Witarsa, Ketua Umum Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI). "Ini menjadi momen bersejarah, di mana tradisi kopi Nusantara bertemu modernitas global. Kami mengundang semua pencinta kopi untuk hadir, menikmati ragam cita rasa, serta mempererat jejaring di industri kopi internasional."

World Brewers Cup: Panggung Bagi Sang Penyeduh Kopi Terbaik

Tak hanya pameran, gelaran ini juga menghadirkan World Brewers Cup (WBrc), salah satu kompetisi paling bergengsi di dunia kopi. Ajang ini akan mempertemukan hampir 40 barista dari berbagai penjuru dunia untuk unjuk gigi dalam seni menyeduh kopi manual.

Kompetisi ini terbagi dalam dua sesi utama: sesi wajib dan sesi terbuka. Di sesi wajib, peserta akan menyajikan tiga cangkir kopi dari jenis yang sama, yang dinilai dari aroma, rasa, tekstur, keseimbangan, hingga tingkat keasaman. Sementara di sesi terbuka, kreativitas barista diuji dengan membawakan kopi pilihan mereka sendiri, lengkap dengan presentasi tentang asal-usul, teknik penyeduhan, hingga karakter rasa unik dari kopi tersebut.

Bersiaplah menyaksikan aksi-aksi penuh presisi, kreativitas, dan semangat tinggi di panggung kompetisi ini!

Dapatkan Tiket Early Bird Sekarang!

Jangan sampai ketinggalan kesempatan langka ini! Tiket early bird World of Coffee Jakarta sudah tersedia di situs resmi dan hanya bisa dibeli hingga 27 April 2025. Amankan tiket Anda sekarang dan jadilah bagian dari festival kopi dunia yang penuh semangat, inovasi, dan kehangatan komunitas.

Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi: https://wcc.coffee/2025-jakarta-wcc

× Image