Paket Pernikahan Eksklusif dari Oakwood Hotel Apartments Taman Mini Jakarta
TOPNEWS62.COM, JAKARTA—Selasa (21/01/2025) Setiap pasangan tentu memiliki gambaran tentang pernikahan impian mereka, mulai dari lokasi hingga dekorasi yang menciptakan suasana intim dalam resepsi pernikahan. Oakwood Hotel & Apartments Taman Mini Jakarta memahami hal ini dan hadir dengan solusi berupa paket pernikahan 2025 dengan harga yang terjangkau. Paket pernikahan ini dimulai dari harga Rp 55 juta nett, dan sudah mencakup berbagai fasilitas lengkap, seperti buffet selection untuk 100 porsi, 1 jenis food stall untuk 50 porsi, minuman jus untuk 100 porsi, serta test food untuk 2 orang. Tidak hanya itu, paket ini juga mencakup dekorasi standar, sound sistem dengan mic wireless, mini band akustik, serta fotografer dan videografer.
Selain itu, pasangan yang memilih paket ini akan menikmati berbagai keuntungan, seperti penggunaan area hotel untuk sesi foto pernikahan, ruang fungsi untuk pertemuan teknis, dan parkir gratis untuk 10 mobil. Untuk lebih memanjakan pengantin, paket ini juga sudah termasuk 1 buku resepsi, menginap 1 malam di Deluxe Room, serta harga spesial untuk keluarga atau kerabat calon pengantin.
Tak hanya itu, Oakwood Hotel & Apartments Taman Mini Jakarta juga menyediakan pilihan paket pernikahan lainnya, yaitu Gold Package untuk 200 tamu dan Platinum Package untuk 300 tamu. Setiap paket memiliki penyesuaian pada jumlah porsi makanan, dekorasi, dan fasilitas sesuai dengan kebutuhan dan preferensi pasangan. Paket-paket ini dirancang untuk memberikan fleksibilitas dan kenyamanan bagi pasangan yang menginginkan perayaan pernikahan dengan jumlah tamu lebih besar, namun tetap dengan kualitas layanan terbaik yang disediakan oleh Oakwood Hotel & Apartments Taman Mini Jakarta.
Oakwood Hotel & Apartments Taman Mini Jakarta juga memberikan free food testing, yang memungkinkan pasangan untuk mencicipi menu pernikahan sebelum hari H. Dengan berbagai fasilitas dan tambahan tersebut, Oakwood Hotel & Apartments Taman Mini Jakarta berharap dapat memberikan pengalaman pernikahan yang tak hanya indah tetapi juga terjangkau. Paket pernikahan ini dirancang dengan cermat untuk memberikan kenyamanan dan kepuasan bagi setiap pasangan yang merencanakan hari bahagia mereka.
Hanny, Sales Wedding Oakwood Hotel & Apartments Taman Mini Jakarta, menjelaskan, “Paket pernikahan ini kami hadirkan untuk membantu para calon pengantin yang mungkin masih bingung dalam memilih kebutuhan untuk resepsi mereka. Kami ingin memberikan solusi praktis dan terjangkau, sehingga pasangan dapat mewujudkan pernikahan impian mereka dengan mudah dan tanpa beban.” Dengan layanan menyeluruh, Oakwood Hotel & Apartments Taman Mini Jakarta berkomitmen untuk menciptakan pernikahan yang penuh kenangan indah dan tak terlupakan.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi tim reservasi kami di 021-2937-8500 atau whatsapp hotel di 0812-8717-8171.
Tentang The Ascott Limited
Sejak merintis service residensial kelas internasional pertama di Asia Pasifik dengan dibukanya The Ascott Singapore pada tahun 1984, Ascott telah berkembang menjadi perusahaan perhotelan terpercaya dengan sekitar 950 properti di seluruh dunia. Berkantor pusat di Singapura, kehadiran Ascott tersebar di lebih dari 220 kota di lebih dari 40 negara di Asia Pasifik, Asia Tengah, Eropa, Timur Tengah, Afrika, dan Amerika Serikat.
Penawaran akomodasi Ascott yang terdiversifikasi mencakup serviced residence, properti coliving, hotel dan apartemen tempat tinggal lansia independen, serta akomodasi pelajar dan perumahan sewa. Merek perhotelan pemenang penghargaannya meliputi Ascott, Citadines, lyf, Oakwood, Quest, Somerset, The Crest Collection, The Unlimited Collection, Preference, Fox, Harris, POP!, Vertu dan Yello. Melalui Ascott Star Rewards (ASR), program loyalitas Ascott, anggota menikmati keistimewaan dan penawaran eksklusif di properti yang berpartisipasi.
Unit bisnis yang dimiliki sepenuhnya oleh CapitaLand Investment Limited, Ascott adalah operator penginapan terkemuka yang terintegrasi secara vertikal. Memanfaatkan jaringan luas pemilik pihak ketiga dan keahlian dalam pasar, Ascott meningkatkan pendapatan terkait biaya melalui kemampuan manajemen perhotelan dan manajemen investasinya. Ascott juga memperluas dana kelolaannya dengan menumbuhkan dana sponsor CapitaLand Ascott Trust dan private funds.
Tahun ini, Ascott menandai 40 tahun pelayanan perhotelan dengan peluncuran Ascott Unlimited, kampanye setahun penuh yang akan menawarkan Unlimited Opportunities, Unlimited Choices, Unlimited Freedom, dan Unlimited Good. Menavigasi masa depan dengan kemungkinan tak terbatas dengan latar belakang perubahan global dan perspektif perjalanan yang terus berkembang, Ascott Unlimited menandai ambisi Ascott untuk membuat terobosan baru, dan menjadi batu loncatan menuju babak pertumbuhan berikutnya sebagai perusahaan perhotelan global. Cari tahu lebih lanjut tentang Ascott Unlimited di www.discoverasr.com/ascottunlimited.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Ascott dan program keberlanjutannya, silakan kunjungi www.discoverasr.com/the-ascott-limited. Atau, terhubung dengan kami di Facebook, Instagram, TikTok, dan LinkedIn.
Tentang CapitaLand Investment Limited (www.capitalandinvest.com)
Berkantor pusat dan terdaftar di Singapura, CapitaLand Investment Limited (CLI) adalah manajer aset riil global terkemuka dengan pijakan kuat di Asia. Pada tanggal 31 Maret 2024, CLI memiliki aset kelolaan sebesar S$134 miliar, dan Funds Under Management (FUM) senilai S$100 miliar yang disimpan melalui enam perwalian investasi real estate dan perwalian bisnis yang terdaftar serta lebih dari 30 kendaraan pribadi di seluruh Asia Pasifik. Eropa dan Amerika. Kelas aset real estate yang terdiversifikasi mencakup ritel, perkantoran, penginapan, kawasan bisnis, industri, logistik, penyimpanan mandiri, dan pusat data.
CLI bertujuan untuk meningkatkan FUM dan pendapatan terkait biaya melalui funds management, pengelolaan penginapan dan pengelolaan komersial, serta mempertahankan pengelolaan modal yang efektif. Sebagai bagian manajemen investasi dari CapitaLand Group, CLI memiliki akses terhadap kemampuan pengembangan dan menyalurkan peluang investasi dari bagian pengembangan CapitaLand.
Sebagai perusahaan yang bertanggung jawab, CLI menempatkan keberlanjutan sebagai inti dari apa yang dilakukannya dan telah berkomitmen untuk mencapai emisi karbon Nol Bersih untuk cakupan 1 dan 2 pada tahun 2050. CLI berkontribusi terhadap kesejahteraan lingkungan dan sosial masyarakat di mana ia beroperasi, serta hal ini memberikan nilai ekonomi jangka panjang kepada para pemangku kepentingannya.