Home > Gaya Hidup

Alternatif Hamper Lebaran yang Trendi Selain Kue Kering

Ada banyak produk kreatif lain yang tak kalah menarik untuk dijadikan hadiah Lebaran
Dok.topnews62.com
Dok.topnews62.com

TOPNEWS62.COM - Dekatnya Hari Raya Idulfitri seringkali diikuti dengan pencarian hamper Lebaran untuk diberikan kepada keluarga, teman, dan kerabat terdekat. Namun, tidak semua orang menyukai hamper Lebaran yang hanya berisi kue kering dan makanan manis. Sebenarnya, ada banyak produk kreatif lain yang tak kalah menarik untuk dijadikan hadiah Lebaran.

Memberikan hamper Lebaran bukan hanya sekedar memberi bingkisan, tapi juga bisa menjadi cara untuk mempererat hubungan dan berbagi dengan orang lain, serta menumbuhkan rasa syukur atas segala berkah yang diperoleh.

Jadi, apa saja alternatif hamper Lebaran yang kekinian selain kue kering?

Kain Tradisional

Kain tradisional seperti batik atau tenun ulos dapat menjadi pilihan unik dan bermakna sebagai hamper Lebaran. Kain-kain ini tidak hanya indah, tetapi juga merupakan cara untuk melestarikan budaya Indonesia.

Satu Set Baju Muslim

Memberikan satu set baju muslim dari jenama lokal dengan motif unik bisa menjadi pilihan yang elegan dan berkesan untuk keluarga dekat.

Perlengkapan Shalat

Paket perlengkapan salat lengkap, termasuk mukena, sajadah, dan Al-Quran mini, dapat menjadi hadiah yang bermanfaat dan berarti untuk beribadah sehari-hari.

Satu Set Alat Makan

Hamper berupa satu set alat makan dari bahan kayu estetik tidak hanya cantik, tetapi juga ramah lingkungan dan berguna dalam jangka waktu lama.

Kaligrafi

Kaligrafi dengan desain indah dan doa-doa yang bermakna dapat menjadi hadiah yang memberikan kesan yang mendalam dan menenangkan bagi penerima.

Dengan banyaknya pilihan alternatif hamper Lebaran yang tersedia, tentu kita dapat menyesuaikan dengan selera dan kebutuhan penerima, sehingga memberikan hadiah yang lebih berarti dan bermanfaat. (Kemenparekraf)

× Image