Home > Filantropi

Sharp Greenerator Sebarkan Semangat Kebaikan dan Pelestarian Lingkungan di Bulan Ramadan

Dalam rangka meningkatkan kesadaran lingkungan sekaligus melakukan aksi sosial di bulan Ramadan, Sharp Greenerator kembali melaksanakan kegiatan positif

TOPNEWS62.COM, JAKARTA -- Kamis (03/04/2025) Dalam rangka meningkatkan kesadaran lingkungan sekaligus melakukan aksi sosial di bulan Ramadan, Sharp Greenerator kembali melaksanakan kegiatan positif yang melibatkan para anggotanya. Kali ini, kegiatan aksi sosial tersebut digelar di Panti Asuhan Al Munawar, Bogor, yang dihadiri oleh 40 anak panti, dengan usia antara 7 hingga 17 tahun, terdiri dari 17 anak laki-laki dan 23 anak perempuan.

Tema kegiatan ini, "Ramadan Charity Bersama Berbagi, Bersama Menjaga Bumi", menggabungkan pelestarian lingkungan dengan aksi sosial yang berdampak. Anak-anak panti diberi kesempatan untuk menyalurkan kreativitas dengan mendekorasi pot dari limbah galon air minum kemasan, yang kemudian digunakan untuk menanam pohon. Mereka juga belajar cara menanam dan merawat pohon, serta memahami manfaatnya bagi kehidupan sehari-hari.

Prima Yuliana, Presiden Komunitas Sharp Greenerator, menyampaikan, Di bulan Ramadan ini, kami mengajak anak-anak panti untuk bermain, belajar, dan menanamkan kepedulian terhadap lingkungan serta kebersihan. Kami berharap kegiatan ini bisa mendorong mereka untuk mulai berperan aktif menjaga lingkungan sejak dini.

Rusmiati, pemimpin Panti Asuhan Al Munawar, mengatakan, Kami sangat senang Sharp Greenerator memilih tempat kami untuk melaksanakan kegiatan yang sangat bermanfaat ini. Anak-anak di sini sangat antusias mengikuti kegiatan. Harapan kami, Sharp Greenerator dapat terus melaksanakan kegiatan ini secara rutin."

Setelah kegiatan menanam pohon, acara dilanjutkan dengan kajian Islam yang bertajuk Hukum Menjaga Pelestarian Lingkungan Menurut Islam, yang disampaikan oleh salah satu anggota Sharp Greenerator, Naufal. Acara ditutup dengan buka puasa bersama dan pemberian bantuan berupa barang elektronik, sembako, serta uang tunai kepada Panti Asuhan Al Munawar.

Pandu Setio, PR & Brand Communication Head Department PT Sharp Electronics Indonesia, menambahkan, Kami sangat mendukung inisiasi yang bermanfaat seperti ini. Sharp Greenerator bukan hanya berfokus pada pelestarian lingkungan, tetapi juga melakukan aksi sosial yang membantu mereka yang membutuhkan. Kami berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan komunitas anak muda yang peduli terhadap lingkungan dan sesama, yang sejalan dengan visi dan misi kami untuk memberikan manfaat bagi masyarakat dan lingkungan. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat menginspirasi generasi muda lainnya untuk melakukan hal serupa yang bermanfaat untuk masyarakat dan lingkungan."

Kegiatan ini berjalan dengan sukses berkat dukungan penuh dari lima fasilitator, yaitu Trashi, Terangi, Bosf, Coaction, dan Burung Indonesia, yang dengan penuh dedikasi memberikan edukasi dan membimbing anggota Sharp Greenerator. Melalui bimbingan mereka, para anggota mendapatkan pengetahuan dan kepercayaan diri untuk berbagi ilmu dengan orang lain. "Kami berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut, memberikan dampak positif yang berarti bagi masyarakat dan lingkungan sekitar," tutup Firman, Ketua Pelaksana Sharp Greenerator Ramadan Charity.

Tentang PT SHARP Electronics Indonesia (SEID)

SHARP telah memulai perjalanan panjangnya di Indonesia sejak tahun 1970. Bermula dari PT Yasonta, yang didirikan pada tahun 1970 sebagai perusahaan nasional, pada tahun 1994 SHARP Corporation menjadikan PT Yasonta perusahaan patungan PMA dengan mengakuisisi PT Yasonta dan mengubah namanya menjadi PT SHARP Yasonta Indonesia (SYI). Pada tanggal 1 April 2005, PT SHARP Yasonta Antarnusa (kantor cabang SYI) bergaung menjadi satu dengan PT SHARP Yasonta Indonesia dan sejak Mei 2005 PT SHARP Yasonta Indonesia berubah nama menjadi PT SHARP Electronics Indonesia (SEID) seperti yang dikenal sampai saat ini.

Saat ini, SEID memiliki 23 Kantor Cabang, 8 Sub Cabang, 24 Kantor Servis, 47 Sharp Direct Service Station (SDSS), 517 Sharp Authorized Service Station (SASS), dan 48 Sharp Service Representative (SSR), yang tersebar di seluruh Indonesia, 1 unit SHARP Mobile Service Station (SMSS). Pada 2012 PT SEID memperoleh penghargaan dari rekor bisnis Indonesia sebagai Jaringan Service Center terbanyak.

Sekilas Tentang Sharp Cares

CSR PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) bernaung pada SHARP CARES (Creativity, Attention, Recovery, Earth, Sincerity). Creativity (Kreatifitas) mengandung arti sikap kerja yang selalu mencari nilai lebih dan selalu membuat inovasi. Attention (Perhatian), SEID selalu memberikan perhatian khusus pada masalah sosial di Indonesia, seperti pendidikan, kesehatan, dan lingkungan. Recovery (Pemulihan), SEID di setiap kegiatannya berusaha untuk melakukan hal yang mampu memberikan perbedaan dan memulihkan suatu kondisi bagi masyarakat menuju arah yang lebih baik. Earth (Bumi) yang berarti SEID peduli untuk menjaga Bumi agar dapat terus menopang kelangsungan hidup seluruh makhluk yang tinggal di dalamnya. Sincerity (Ketulusan hati) adalah sikap kerja yang mendasar untuk menghasilkan solusi yang berguna dan juga kebahagian bagi semua orang. SEID memfokuskan program CSR nya pada Pendidikan, Sosial, Kesehatan, dan Lingkungan.

Sekilas Tentang Sharp Greenerator

SHARP GREENERATOR adalah sebuah komunitas yang beranggotakan siswa sekolah dan mahasiwa yang dibentuk oleh Sharp Indonesia guna meningkatkan perhatian dan kesadaran anak anak muda akan pentingnya menjaga dan melestarikan lingkungan dan keanekaragaman hayati Indonesia. Didirikan pada tanggal 25 November 2015, saat ini Sharp Greenerator memiliki anggota lebih dari 50 orang yang tersebar di wilayah Jabodetabek. Difasilitasi oleh empat yayasan nirlaba yaitu Yayasan Terumbu Karang Indonesia [ TERANGI], Borneo Orang Utan Foundation [ BOSF], Koaksi Indonesia dan Komunitas Transformasi Hijau, Sharp Greenerator mendapatkan pembekalan mengenai pelestarian lingkungan dan berkontribusi dalam menanggulangi isu-isu lingkungan.

× Image