Home > Travel dan Haji

Petugas Haji Disambut Hangat: "Kami Menyambut Para Pahlawan Tanpa Tanda Jasa"

semangat dan haru ketika puluhan jemaah haji asal Banten menyambut kedatangan para petugas haji Indonesia yang baru tiba dari Tanah Suci
Dok.kemenag
Dok.kemenag

TOPNEWS62.COM, Cengkareng – Suasana di Terminal 3 Kedatangan Internasional Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, dipenuhi dengan semangat dan haru ketika puluhan jemaah haji asal Banten menyambut kedatangan para petugas haji Indonesia yang baru tiba dari Tanah Suci. Lantunan Salawat Thala’al Badru ‘Alaina menggema, menyertai langkah para petugas yang disambut dengan kalungan bunga dan spanduk bertuliskan "Selamat Datang".

"Kami datang ke sini untuk menyambut para pahlawan tanpa tanda jasa, para petugas haji yang telah bekerja tanpa kenal lelah demi melayani jemaah Indonesia," ujar Kholilah Ujang, jemaah asal Lebak yang tergabung dalam kelompok terbang 29 Embarkasi Jakarta – Pondok Gede (JKG 29), Selasa (16/7/2024).

Menurut Kholilah, ide untuk menyambut para petugas haji sudah direncanakan sejak mereka masih di Tanah Suci. Pelayanan yang diberikan oleh petugas dinilai sangat luar biasa, layak mendapatkan apresiasi penuh.

"Pelayanan yang kami terima sangat luar biasa, mulai dari Makkah, Madinah, hingga Armuzna. Kebijakan murur sangat membantu kelancaran ibadah haji. Kami berharap layanan ini terus ditingkatkan," tambah Kholilah.

Dok.kemenag
Dok.kemenag

Kesigapan dan dedikasi para petugas haji mendapat pujian dari para jemaah. "Kami datang dengan sukarela dan ikhlas karena para petugas ini telah menunjukkan kerja keras dan komitmen tinggi dalam melayani jemaah," ungkapnya.

Tahun ini menjadi tahun dengan jumlah jemaah haji terbanyak, menuntut kerja ekstra dari para petugas. "Alhamdulillah, mereka terlihat sangat sigap dan ikhlas dalam memberikan pelayanan kepada tamu Allah," lanjut Kholilah.

Direktur Bina Haji dan Umrah, Arsad Hidayat, menjelaskan bahwa 463 anggota Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Daerah Kerja (Daker) Makkah telah kembali ke Tanah Air setelah bertugas selama 60 hari. "Saat ini, pelayanan terkonsentrasi di Madinah," ujarnya.

Arsad menyebutkan bahwa masih ada sekitar 500 petugas yang melayani jemaah di Tanah Suci, termasuk PPIH Daker Madinah dan PPIH Daker Bandara, yang akan dipulangkan pada 23 Juli 2024 setelah seluruh jemaah tiba di Indonesia.

"Insya Allah, mereka akan pulang setelah semua jemaah dipulangkan. Jemaah terakhir dijadwalkan pulang pada 22 Juli," jelas Arsad.

Arsad terkejut dan terharu melihat sambutan hangat dari jemaah di bandara. "Biasanya petugas yang menyambut jemaah haji, kali ini sebaliknya. Ini adalah apresiasi luar biasa bagi petugas," katanya.

Menurut Arsad, penyambutan ini merupakan inisiatif dari beberapa kelompok bimbingan ibadah haji dan umrah yang merasa berterima kasih kepada para petugas. "Lantunan Salawat Thala’al Badru ‘Alaina yang biasanya dipersembahkan untuk menyambut para pahlawan, kali ini ditujukan kepada petugas haji sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi. Ini luar biasa," jelasnya.

Arsad menyampaikan terima kasih atas sambutan yang dilakukan secara sukarela oleh jemaah, yang menurutnya merupakan bukti bahwa petugas telah melayani dengan baik.

× Image