BMH Salurkan Beras: Bantu Penuhi Gizi Santri Tahfidz Di Sumatera Utara
TOPNEWS62.COM, Medan - Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (Laznas BMH) Perwakilan Sumatera Utara terus bergerak untuk memastikan amanat umat tersampaikan dengan baik. Khususnya, kepada mereka para santri penghafal Quran.
Kali ini, Sebanyak 25 karung beras telah berhasil disalurkan di Pondok Tahfidz Hidayatullah Medan Polonia, Rabu (24/7/24).
“Satu program penting yang mendukung suksesnya program pendidikan di pesantren adalah bantuan logistik. Kebutuhan akan gizi dan makanan pokok menjadi satu hal yang harus dipenuhi agar proses pendidikan dan pengajaran lancar. Oleh karena itu, program ini menjadi solusi nyata dan sangat amat dibutuhkan.” terang Kadiv Prodaya BMH Sumut, Osman Ali,
Paket beras ini diterima dengan rasa senang oleh penerima manfaat, seperti yang dituturkan oleh Ustad Irwan Halawa, salah satu pengasuh sesaat setelah penyerahan paket beras.
"Di pesantren ini ada 26 santri dari berbagai kalangan yang sedang menempuh pendidikan penghafal Al-Qur'an. Tidak hanya itu, ada 6 santri sekolah da’i yang sedang menempuh pendidikan kader da'i. Alhamdulilah, kami dari pesantren sangat terbantu dengan adanya program BMH ini" Ungkapnya.
Untaian terima kasih dan do'a terbaik juga diungkapkan oleh para santri, satu diantaranya, Ramolo Boy Harahap (17),
"Kami ucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya kepada para donatur dan BMH. Semoga dengan melalui kebaikan ini, Allah SWT limpahkan rezeki yang luas dan keberkahan hidup kepada semua yang peduli terhadap pendidikan kami,” ungkapnya.
"Beras yang disalurkan ini bersumber dari program Sedekah Beras Santri dan Warga Dhuafa yang telah sekian waktu dijalankan. Kami mengajak segenap masyarakat muslim untuk dapat bersedekah 5 kilogram setiap bulan. Selanjutnya akan disalurkan kepada ribuan santri binaan di wilayah Sumatera Utara", himbau Osman mengakhiri.
Program ini akan terus digulirkan oleh BMH guna mendorong cita-cita, semangat dan harapan masa depan generasi bangsa untuk masa depan Indonesia yang cerah dan beradab.